James Gunn akan garap film Kingdom Come? Brandon Routh yang akan menjadi Supermannya.

 

Lihat video di Youtube

Semenjak James Gunn menjadi bagian penanggung jawab di DC Studios, dia menjadi lebih aktif di media sosial untuk dapat terhubung dengan para fans, dan baru baru ini suami Jennifer Holland ini, menggoda para fans DC dengan mengkampanyekan foto Mister Terrific pada sebuah status media sosialnya, tidak hanya itu dia juga membeberkan foto Lobo dan Deadman.

Dan sekarang James Gunn membuat beberapa sindiran ekstrim tentang plot Kingdom Come, sebuah arc cerita komik DC yang pernah eksis pada tahun 1996.

Hanya saja pada saat itu tahun 1996, arc cerita Kingdom Come berada di luar kontinuitas kanon DC Comics, cerita tersebut termasuk dalam kategori Elseworlds, arc cerita yang terdiri dari beberapa edisi buku komik dengan menampilkan alur cerita yang paling kacau, suram, keputus asaan dan ekspansif di antara semua cerita komik yang lainnya.

Tidak seperti Injustice, Dark Knight of Steel, Batman White Knight dan cerita komik yang lainnya yang berada pada Elseworlds, yaitu berada diluar timeline kanon DC Universe, dimana beberapa  komik Elseworlds  dikenal sedikit ekstrim dalam kebebasan para penulis cerita untuk mengeksplorasi yang tidak ada hubungannya dengan alur utama DC Comics sendiri, lihat saja pada arc cerita Injustice ataupun Kingdom Come yang sedang kita bahas ini.

Melalui rekam jejak karyanya pada seorang James Gunn yang juga merupakan seorang sutradara unik, terlihat dalam serial Peacemaker dia sering memasukkan karakter karakter yang belum familiar bahkan yang sudah familiar sebagai easter egg pada setiap episode filmnya, dan sekarang terlebih lagi James Gunn selalu ada saja membuat para penggemar diberikan harapan yang akan menjadi kenyataan, menjemput mimpi untuk menjadi kenyataan.

Dia adalah seorang pengarang cerita yang mahir, sebut saja Project Butterfly yang tidak pernah ada ditampilkan di komik, hal tersebut dapat di wujudkannya pada film serial Peacemaker, Project Butterfly adalah perencanaan program dari ARGUS untuk memberantas alien kupu kupu yang memiliki ratu kepompong sebagai sapi perahannya, dan itulah yang merupakan adaptasi James Gunn sendiri, dan sekarang dia menguasai DC Studios berkomitmen untuk menjadikan masa depan yang cerah untuk DC Universe.

Dan sepertinya, James Gunn akan berada kesibukan yang jelas, selain mengakhiri film Guardian of the Galaxy yang ada di MCU, tahun 2023 akan berfokus  kepada perencanaan DC Universe sebagai eksekutif DC Studios yang baru.

Apakah rencana James Gunn untuk DCU dimasa depan?

Saat ini, dengan adanya hal yang tak terbayangkan telah terjadi selama manifestasi realitas alternatif tergelap yang mungkin terjadi dalam menjalankan non-kanonik DCU dalam edisi Elseworlds, adalah cerita komik Kingdom Come.

Secara garis besar, realitas Kingdom Come jika kita mereferensikan ke dalam komik, sebenarnya Kingdom Come berada di Bumi 22, di bumi itu Superman sudah menua, dia meninggalkan kehidupan superheronya pasca kematian Lois Lane yang disebabkan oleh Joker.

Akhirnya Joker pun tewas ditangan Magog, dia adalah seorang pembela dan pelindung bumi. Menjadikan dirinya sebagai sosok pahlawan super yang baru.

Dimana pada masa itu realitas yang ada pada dunia itu sudah menjadi kacau dengan moral yang tidak lagi terbendung, para penghuni bumi tidak lagi mendewakan yang benar, dan demikian pula tindakan Magog mewakili kurangnya kompleksitas bagi penyelamat yang idealis, dan itu biasanya telah membimbing para pahlawan untuk menduduki dunia, sebelum akhirnya hal itu terjadi.

Setelah rangkaian peristiwa yang banyak terjadi kerusakan, terlebih lagi dalam tindakan main hakim sendiri Magog dengan membentuk pasukan pahlawannya sendiri, Justice Battalion pada suatu saat ada peristiwa yang hampir memusnahkan kota Midwest pada bencana nuklir, akhirnya Superman kembali dan menyatukan Justice League dengan anggota anggotanya yang baru untuk mengakhiri kegilaan yang semakin berkuasa.



Yang selanjutnya, serial Kingdom Come dimasukkan kembali dengan edisi sekuel sekaligus prekuel tahun 1999, dengan judul komiknya The Kingdom, berfokus pada kelanjutan cerita Kingdom Come dan perluasan yang lebih lanjut.

Alur cerita tersebut berlangsung selama 20 tahun ke depan, 'Kansas Holocaust' ancaman yang terjadi pada kota tersebut terbentuk, yang menyaksikan kehadiran seorang menjadi penyelamat, dikenal sebagai Gog, yang kemudian dia menjadi gila oleh karena kekuatannya, membunuh Superman dan melakukan perjalanan kembali ke masa lalu untuk melakukannya lagi.

Saat hal itu berlanjut, the Trinity, Superman, Wonder Woman, dan Batman diperingatkan oleh sosok misterius dan direkrut untuk melakukan perjalanan kembali ke garis waktu Kingdom Come.

Di sana mereka bertemu dengan diri mereka yang lebih muda dan bersama-sama berjuang untuk menghentikan Gog. Superman yang lebih muda, setelah mengetahui tentang nasib dan kenyataan Superman di masa depan, akhirnya mengalahkan dan membunuh Gog, dengan demikian mengamankan masa depan alam semesta yang menyerah pada nasib arc cerita dari The Kingdom.

Nah sekarang ini, atas godaan James Gunn sebagai Kepala DC Studios Supermen Elseworlds akan muncul ke DCU.

Saat ini "Hypertime" belum di perkenalkan dalam konsep Multiverse di jagad sinematik DCU, perlu dijelaskan Hypertime pada konsep DC Universe adalah, aliran realitas yang saling berhubungan, di mana waktu dan tempat pada satu alam semesta menyimpang pada titik yang tertentu dari alam semesta utama kanon DC Universe.

Meskipun Hypertime ini belum dijelaskan ke dalam layar lebar real action film film DC Universe, dengan adanya rencana masa depan James Gunn, bagaimanapun juga hal ini sangat cocok dan sempurna jika benar benar diwujudkan ke alur cerita Elseworlds sinematik, karena realitas alternatif akan memungkinkannya untuk menjelajahi alur cerita yang naratif dengan melakukan konsep cerita yang bebas tanpa mempengaruhi alur cerita kanon DCU yang asli.

Berbeda lagi dengan konsep The Batman-nya Pattinson. Bagaimanapun semestanya Matt Reeve ini tidak ada hubungannya dengan alur cerita DC Universe, karena seperti Joker-nya Joaquin Phoenix, ataupun serial CW, Arrowverse sama halnya dengan The Batman-nya Pattinson, mereka berada diluar garis utama konsep DCEU yang sekarang menjadi DCU, DC Universe. Meskipun film Joker Joaquin Phoenix adalah standalone.

Namun di sisi lain, James Gunn dapat melakukan secara tangensial, yaitu melakukan dengan konsep yang dapat ditawarkan pada time line DCU, dengan cara memisahkan alam semesta DCU yang baru saja dibuat ini dari DCEU pada konsep yang lama, dengan mencampurkannya kedalam realitas Hypertime.

Nah jika hal ini akan terjadi, koeksistensi multiverse, keterkaitan yang saling berhubungan antar multiverse akan segera memungkinkan  pada alur cerita Kingdom Come di DCU yang tentu saja hal ini mungkin dapat mempertemukan Supermen dari masa depan dan juga garis waktu saat ini, dan tentu saja hal ini dapat memberikan hiburan yang luar biasa kepada para penggemar dengan kegembiraan visioner yang eksplosif untuk menyaksikan semua karakter Superman dapat bertemu.

Bayangkan saja jika Henry Cavill dan Brandon Routh bertarung bersama untuk melawan musuh bersama dalam alur cerita Kingdom Come ataupun The Kingdom.

Bila kita melihat postingan James Gunn dibawah ini..



Sangat jelas dia sedang merencanakan dan menggoda para penggemar untuk melakukan konsep cerita Kingdom Come untuk diejawantahkan keadalam film layar lebar DCU. Gambar diatas dapat di lihat pada media sosial Twiter milik James Gunn.

Hal ini membuat reaksi para penggemar menjadi tidak karuan, karena dengan begitu membuat para penggemar untuk menuntutnya membuat sebuah film yang dapat mempertemukan semua pahlawan yang ada di Multiverse.

Dimana juga, arc Kingdom Come mengedepankan narasi terbaik yang memungkinkan multiverse DCU terjadi, walaupun dengan semua kebingungan dan tumpang tindih pada masing masing semestanya, dapat dikaitkan dengan Hypertime, Hypertime lah yang dapat menyatukannya, berbeda dengan Flashpoint yang dapat mempertemukan semua semesta dalam satu Universe.

Berbeda dengan konsep ini, Hypertime dapat menyatukan universe satu dengan universe yang tidak ada hubungannya dengan canon DC, sekali lagi hal ini dimana Hypertime dapat menghilangkan masalah dari setiap semua peristiwa yang terjadi pada canon DCU arus utama.

Efek dari mengedepankan adaptasi sinematik Elseworlds dapat berupa penghapusan semua garis waktu yang ada dan seperti hal yang terjadi pada Flashpoint, mengesampingkan semua narasi yang tidak sesuai dengan visi David Zaslav dan rencana 10 tahun untuk sinematik DC Universe.

Meskipun Kingdom Come menghadirkan lebih banyak kemungkinan daripada menghapusnya, di tangan James Gunn, DCU secara praktis dapat menjelajahi alur cerita dalam satu kali, menandainya dalam realitas Hypertime, dan mengakhiri alur multiversal.

Hypertime
Belum lagi dimana James Gunn baru-baru ini merencanakan tentang sejumlah acara animasi DCAU yang kanonik terhubung ke film film DCU, dan juga hal ini memiliki potensi alur cerita Elseworlds yang tetap berada dalam kontinuitas meskipun dihapus dari alam semesta sinematik.

Jadi, terlepas dari konsep Flashpoint yang akan terjadi pada film The Flash nantinya, Hypertime perlu diperkenalkan untuk menyatukan semua cerita cerita yang berbasis komik DC untuk saling berhubungan, keterkaitan dalam cerita tersebut akan menjadikan DCU yang lebih sempurna.

Jika Kingdome Come terwujud, berarti Superman Henry Cavill akan bertemu dengan Superman Brandon Routh.

Post a Comment

0 Comments